Karawang, rakyatbersuara.com-Bagi masyarakat sekitar Kecamatan Kotabaru, Situ Darwin/Situ Cakra Wijaya adalah tempat terbaik dan terindah yang menjadi tujuan utama untuk berwisata, karena tidak ada lagi tempat lain yang bisa menandingi pesonanya.
Situ ini berlokasi di sekitar Desa Pangulah Utara, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang. Dapat ditempuh melalui jalur pantura lewat Desa Pangulah Baru atau dari cikampek melewati Desa Wanci Mekar.
Di lokasi situ dilengkapi gazebo dan juga kios/ruko yang menjajakan keperluan para pengunjung. Banyak juga para pedagang keliling yang mangkal dengan segala jenis jajanan makanan, seperti cilok, bakso, toge kacang hingga pedagang mainan.
Aneka permainan dan hiburan pun tersedia seperti mandi bola, komedi putar mini bentuk kuda-kudaan, mewarnai gambar, melukis, memacing hingga delman keliling.
Untuk menuju ke lokasi situ, akses jalan pun cukup bagus, karena jalan sudah beton dan di lokasi situ jalan sudah paving block. Tersedia lahan parkir yang cukup luas bagi kendaraan roda dua.
Setiap hari dari pagi hingga malam para pengunjung selalu ada. Jika di pagi hari terpantau orang berolah raga, siang hari biasanya orang yang sengaja untuk beristirahat melepas lelah, sore hari adalah waktu ramai pengunjung karena kebanyakan datang bersama keluarga dan jika malam hari biasanya muda mudi.
Pantauan rakyatbersuara.com di lokasi situ pada sore hari (30/7), nampak cukup ramai. Banyak keluarga yang berkunjung ke tempat itu, mereka menikmati alam, jajan kuliner dan menikmati permainan.
Informasi umum yang didapat rakyatbersuara.com bahwa situ ini baru beberapa tahun mulai digarap oleh Pemerintah Desa Pangulah Utara sebagai obyek wisata karena melihat animo masyarakat sekitar yang minim hiburan. “Ruko baru tahun kemarin dibuat dan untuk disewakan. Gazebo tahun ini baru digarap begitupun paving block dan sebagian masih dalam tahap pengerjaan. Tapi pengunjung semakin membludak, “ucap salah satu warga yang tidak mau menyebutkan nama kepada rakyat bersuara.com. (andy)