Kalbar, rakyatbersuara.com- Pejabat Gubernur Kalimantan Barat Harisson menerima kunjungan kepala kantor wilayah Dirjen lmigrasi provinsi Kalimantan Barat Haryono Agus Setiawan beserta jajarannya di ruang kerja gubernur, pada Rabu ( 5/2/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Harisson menyambut baik, Haryono dan jajarannya ,serta berharap agar terjalin hubungan yang baik antara Pemerintahan Provinsi Kalimantan Barat dengan kantor wilayah Dirjen lmigrasi provinsi Kalimantan Barat.
“Kerja sama ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan lmigrasi dan memberi kemudahan bagi masyarakat,” kata Horisson.
Kedatangan kepala kantor wilayah Dirjen lmigrasi kalbar ,dalam rangka bersilaturahmi dan sekaligus melaporkan diri akan bertugas di wilayah Kalimantan Barat.
Berdasarkan Kabinet Merah Putih , Kementerian Hukum dan Hak Asasi manusia ( Kemenkumham) bertranformasi menjadi satu kementrian koordinator.Dan tiga kementerian,yakni Kementerian koordinator Hukum, Hak Asasi Manusia ( Ham ), lmigrasi dan Kementerian Hukum, Kementerian Ham dan Kementerian lmigrasi dan Pemasyarakatan.
Perubahan struktur ini akan berdampak pada berbagai aspek kebijakan , termasuk di tingkat Daerah.Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk terus berkoordinasi dalam menyikapi transformasi guna memastikan pelayanan publik yang baik, khusnya dalam bidang keimigrasian.
“Dengan demikian, diharapkan kerjasama dan koordinasi antara Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan stakeholder terkait, dapat terus meningkat dan memberikan manfaat,” tutupnya.( Alfian ).